Dummy Text

Featured

Selasa, 04 Oktober 2011

Minyak Semakin Tergelincir

Penguatan Dollar AS dan lemahnya permintaan menekan harga minyak mentah dunia. Spot crude oil NYMEX turun hingga terendahnya selama lebih dari satu tahun pada hari ini di level $75.91/barel. Kinerjanya juga searah dengan rapor Wall Street semalam, ketiga indeks utama tercatat minus sekitar 2% di awal pekan.
Sentimen negatif untuk jangka pendek berasal dari perlambatan ekonomi Amerika Serikat (AS) dan krisis Eropa. Namun, Goldman berkata, "Tetapi Kami percaya minyak mampu melewati situasi kritis ini pada 2012 mendatang,"
Di Irak, juru bicara kementerian minyak Assem Jihad mengatakan produksi minyak mentah sekarang 2,9 juta barel per hari (bph) dan pada jalur untuk mencapai 3,0 juta barel per hari pada akhir tahun.
Secara tekhnikal, pecahnya support pertama di $75.71 akan mengkonfirmasi lanjutan trend bearis menuju target level psokologis $70. Sedangkan jika harga menyentuh $79, maka akan membawa kepada bias netral.

0 komentar:

Posting Komentar