Senin (24/10), harga emas berjangka naik dalam kisaran sempit sementara menunggu keputusan langkah-langkah yang diambil dari para pemimpin negara-negara eropa untuk mengatasi krisis hutang zona Eropa yang sedang mendera. Pada pertemuan minggu lalu, mereka telah membuat kemajuan untuk strategi mengatasi krisis hutang tersebut, tetapi keputusan final masih merujuk pada pertemuan hari Rabu (26/10). Menurut seorang trader logam mulia yang bermarkas di Shanghai, Pergerakan emas dalam jangka pendek berada di kisaran level $1,600-$1,700 per troy ons, dan catatan bahwa pasar mengambil dukungan dari konsumsi India dan Cina yang kuat. "Kesepakatan yang dihasilkan oleh para pemimpin Eropa hari Rabu mendatang dapat mendorong ekonomi zona Eropa dan harga emas," lanjutnya.
Logam mulia diperdagangkan di level $1651.30/onz, naik $11.90 dari harga pembukaan di $1639.40/onz. Sebagai resistance dan support pertama adalah level $1669.15 dan $1626.00
Logam mulia diperdagangkan di level $1651.30/onz, naik $11.90 dari harga pembukaan di $1639.40/onz. Sebagai resistance dan support pertama adalah level $1669.15 dan $1626.00
0 komentar:
Posting Komentar