Dummy Text

Featured

Senin, 19 September 2011

Minyak Mentah NYMEX Masih Dalam Bayang-bayang Masalah Hutang Eropa

Kontrak berjangka minyak mentah dunia diperdagangkan melemah, terkait kekhawatiran atas kurangnya kemajuan dalam menyelesaikan masalah utang Eropa serta melemahnya Euro. Dolar yang lebih kuat membuat komoditas yang didominasi Dollar lebih mahal bagi pemegang mata uang lainnya. Investor berharap Federal Reserve untuk melakukan langkah untuk menurunkan tingkat suku bunga jangka panjang ketika para pejabat tinggi bertemu hari Selasa dan Rabu untuk membantu kepulihan lemahnya ekonomi AS.

Senin (19/9), Abdalla Salem el-Badri, Sekretaris Jenderal Organisasi Negara Pengekspor Minyak, mengatakan bahwa ia melihat perlambatan dalam permintaan minyak tahun ini dan depan karena ekonomi global yang memburuk, dan bahwa harga minyak mentah saat ini memiliki premi risiko Dari $ 16 - $ 20 per barel harga masuk.

Secara tekhnikal, emas hitam diharapkan bergerak melemah dengan RSI dan stocahstic menunjukkan sisi negatif. Support besar ada di area 80.00, sedangkan resisten utama adalah 90.00.

0 komentar:

Posting Komentar